Pembagian BLT-DD di Pantau Langsung Babinsa Koramil 11/Mirit Kodim 0709/Kbm

    Pembagian BLT-DD di Pantau Langsung Babinsa Koramil 11/Mirit Kodim 0709/Kbm
    Serda Nuryanto menghadiri sekaligus monitoring kegiatan pembagia

    KEBUMEN - Babinsa Koramil 11/Mirit Serda Nuryanto menghadiri sekaligus monitoring kegiatan pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tahab IV bulan 10 (BLT-DD) Tahun 2022 bersama Bhabinkamtibmas Polsek Mirit Aiptu Rochmad di Desa Karanggede, Kecamatan Mirit, Kaupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah. Rabu, (02/11/2022)

    Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) ini bersumber dari Dana Desa  Karanggede Kecamatan Mirit Darussalam Kabupaten Kebumen, sebagai tindak lanjut Program dan kebijakan Pemerintah selama dampak wabah Covid-19.

    Pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tersebut dibayarkan sekaligus sebesar Rp.300.000, yang diterima oleh 111 Keluarga penerima manfaat (KPM).

    Dari keterangan Serda Nuryanto mengatakan, pelaksanaan pembagian BLT tetap di monitoring dan di awasi pelaksanaannya, dengan menghadiri kegitan pembagian BLT-DD pada saat penyaluran BLT dan tetap melakukan koordinasi kepada Kepala Desa.

    Untuk memastikan pembagian BLT-DD di desa binaan saya berjalan aman dan kondusif serta tepat sasaran.

    Saya secara terus menerus melakukan monitoring dan mengawasi pelaksanaan penyalurannya dan kita menyampaikan himbauan agar kegiatan tersebut dilaksanakan sesuai dengan Protokol Kesehatan sehingga kita harapkan tidak ada terjadi kerumunan dan antrian yang panjang, ” ungkapnya Serda Nuryanto.

    Redaksi: Pendim 0709/Kebumen

    kebumen jateng
    Nurfaizin

    Nurfaizin

    Artikel Sebelumnya

    Bangun Kebersamaan, Bati Tuud Koramil 22/Ayah...

    Artikel Berikutnya

    Bapas Purwokerto Jalin Koordinasi dengan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TMMD Ke-122 Kodim Mappi Resmi Ditutup
    Hendri Kampai: Jika Rp.1000 per Hari Duit Rakyat untuk Kesehatan, Kira-kira Cukup Gak?
    Dandim 1805/Raja Ampat Paparkan Hasil Capaian Pelaksanaan Program TMMD Ke-122 Kepada Kasdam XVIII/Kasuari

    Tags